JERAWAT - SENSITIVE SKIN

Selamat malam viewers! Karna hari ini hari sabtu, dan aku ingin mencoba sabtu yang produktif. Jadi aku mau share bagaimana kondisi wajah aku. Karna akan ada blog-blog selanjutnya yang akan mereferensikan skincare untuk yang skin typenya sama seperti aku. Perlu diingat yah, ga semua skincare itu cocok, karna kita mempunyai kondisi kulit yang berbeda-beda.

Tapi, mohon maaf sebelumnya kalau tulisanku agak acak-acakan. Aku masih perlu banyak belajar bagaimana caranya menulis dan berbahasa Indonesia yg baik dan benar. Hihi harap dimaklum ya XD

Mari perkenalkan, kondisi kulit wajah aku itu Acne-Prone dan kombinasi. Udah tau kan yah yang punya kulit wajah yg Acne-Prone itu gampang banget jerawatan. Pakai skincare yang gak cocok sedikit aja langsung muncul si jerewi-jerewi. Pakai make up tebel sekali pun langsung muncul. Bete banget emang. Tapi ada untungnya juga, jadi aku gak sembarangan pakai produk skincare yang abal atau gak jelas gitu, yah karna mukaku langsung nolak dan nunjukin reaksi gak cocok. Acne Prone dan kombinasi, yaitu didaerah pipi ku cenderung kering tapi rentan berjerawat. sedangkan area T-Zone aku berminyak, dan juga lumayan banyak komedo terutama bagian hidung.

Cerita dikit ya... pertama kali jerawat itu karna hormon, pas aku kelas 2 SMP dan itu tahun dimana aku pertama kali pms. Terus SMK itu dimana puncak-puncaknya aku jerawatan. Gak full di area wajah, tapi ada beberapa saja-yang-itupun udah mengganggu banget. Jadi gak percaya diri, dan malu kalau ketemu orang. Jerawat aku itu sering banget tumbuh di bagian pipi, kalau di bagian lain jarang banget. Aku sampai bingung harus pakai apa, dan cara mengobatinya bagaimana. Sudah pakai skincare drugstore, pakai makser yang alami sampai masker-masker korea dan kemasan lain, tapi semuanya nihil. Karna aku udah capek beli banyak skincare tapi gak ada yang work sama sekali, akhirnya aku memutuskan untuk pergi ke klinik kecantikan.

Waktu itu aku baca-baca di Ask.fm dan nemu satu jawaban tentang klinik yang satu ini. Yups, nama kliniknya L*C. Ada yang tau LB* itu apa? Kalau belum ada yang tau, LB* itu Lond0n Be4uty Centre. Aku memutuskan untuk pergi ke klinik itu karna satu point plus dia jaraknya dekat dari rumahku, dan aku lihat review orang-orang sepertinya klinik ini worth it untuk dicoba.

Firts time aku ke LB*, dokternya ramah banget. Dan dia bilang kalau aku ini jerawat karna hormon, jadi harus menjaga kebersihan dan asupan makanan. Aku dikasih beberapa produk skincare yang terdiri dari facial wash, toner, cream siang dan cream malem. Aku excited banget ingin langsung mencobanya, dan aku berekspetasi tinggi terhadap skincare ini. Berharap dengan LB* ini bisa menghilangkan jerawatku. Fyi, aku cuman pakai creamnya saja, nggak treatment kulit disana karna aku masih belum berani (bahkan sampai sekarang xD)

5 bulan aku pakai skincare ini, sama sekali ga ngaruh apa-apa. Masih jerawatan (diluar pms), dan gak bikin jerawat sebelumnya juga ilang. Tapi ada produk yang aku suka, yaitu facial washnya. Tapi sayang, yang lainnya tidak cocok. Bukan berarti produk dari klinik ini gak bagus yah, hanya saja memang tidak cocok diwajahku. Awalnya kan kulit aku kombinasi, semenjak pake skincare ini jadi superrrr kering banget. Aku stress banget harus kaya gimana. Akhirnya aku memutuskan stop untuk tidak melanjutkan skincare ini.

Tidak lama kemudian, beberap tahun yang lalu sempat booming salah satu klinik kecantikan dan kebetulan baru saja buka di daerah Bogor. akhirnya aku mencoba, klinik yang satu ini agak pricey dari yang sebelumnya. seperti biasa, aku diperiksa oleh dokter tentang kondisi wajah aku. dan karena sebelunya aku pernah pakai cream dokter, jadi wajah aku disterilisasi dalam seminggu. setelah itu dilanjutkan pakai skincare yang dokter resepkan.
jalan sebulan pakai, tidak ada perubahan apapun. 3 bulan pakai wajah aku lumayan mendingan, jerawat jarang tumbuh dan dark spot pun agak memudar. tapi, wajahku semakin sensitif jika terkena sinar matahari. san sedihnya, aku tidak bisa mencoba skincare-skincare drugstore maupun skincare lokal lainya.

6 bulan lebih aku memakai Md Gl*w,m aku merasa bosan, karena skincare Korea sudah memasuki pasaran Indonesia jadi keyakinanku terhadap skincare dokter goyah. Akhirnya, setelah memutuskan untuk berhenti dari skincare dokter aku rehat sejenak. Membiarkan kulitku bernafas untuk beberapa minggu. Saat itu, aku tidak memakai skincare apa-apa. Hanya menggunakan masker alami saja, ini dilakukan untuk menghindari break out. Karna, kalau kalian ingin lepas dari cream dokter, baiknya secara bertahap, jangan sekaligus. Kulit akan kaget kalau sekaligus berhenti, yang sebelumnya diberi nutrisi tapi tiba-tiba diberhentikan akhirnya terjadilah break out. Sambil rehat dari skincare, aku berpetualang lagi mencari-cari skincare baru. Dan mulai memperhatikan kandungan-kandungan didalamnya.

Setelah berhenti dari skincare dokter, sebaiknya pakailah rangkaian basic skincare. Hindari produk yang mengandung exfo seperti aha bha, retinol, vit C. Dan juga harus memperhatikan setiap beli skincare, pastikan skincare itu cocok untuk jenis kulit kalian. Kalau kulitnya kering cari skincare yang "Normal to dry skin" kalau yang acne prone, cari skincare yang khusus untuk jerawat. Ingat, jangan salah pilih!
Setelah beberapa minggu mencari informasi dan memantapkan hati, akhirnya pilihanku jatuh kepada skincare ini



Yups, ini skincare routine aku setelah lepas dari cream dokter. Sudah dipakai selama 1 tahun lebih dan jerawatku mulai membaik. 
Untuk yang ingin tau review tentang skincare routine aku dan step pemakaiannya, tunggu postingan aku selanjutnya yah!😉

Terimakasih telah membaca, salam hangat!❤️

Comments

Popular posts from this blog

AVOSKIN Your Skin Bae Alpha Arbutin 3% + Grapeseed Review

Kandungan Skincare yang tidak boleh digabung

SOMETHINC AHA BHA PHA Peeling Solution